PAGE 2 GAJI PNS AKHIRNYA TURUN JUGA
"Khusus untuk 2018 diatur dalam Permendagri Nomor 33 Tahun 2017 tentang pedoman penyusunan APBD 2018 yang mengatur penganggaran gaji pokok dan tunjangan PNS daerah disesuaikan dengan peraturan perundang-undangan, serta memperhitungkan rencana kenaikan gaji pokok dan tunjangan, dan pemberian gaji ke-13 dan 14 ini adalah nomenklatur gaji ke-14 yang disamakan dengan THR," ujar Sri Mulyani, Selasa (5/6/2018).
Gaji ke-13 PNS Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi
PT Schroder Investment Management Indonesia memperkirakan pertumbuhan ekonomi Indonesia masih berada di kisaran 5 persen. Ada beberapa faktor yang mampu mendorong pertumbuhan ekonomi nasional.
Executive Vice President Intermediary Business Schroder Investment Management Indonesia Renny Raharja mengatakan, gaji ke-13 untuk Pengawai Negeri Sipil (PNS) dan pemilihan umum (pemilu) turut serta membawa dampak pada pertumbuhan ekonomi. "Untuk pertumbuhan ekonomi masih di angka 5 persen kisarannya, terjaga di level 5,1 persen untuk saat ini," tuturnya di Jakarta, Kamis (5/7/2018).
Renny menambahkan, perhelatan pemilu berdampak baik pada pasar modal RI. Namun, kata Renny, ketidakpastian tetap akan membayangi pasar nasional. "Secara historis sih tiga sampai 13 bulan sebelum pemilu biasanya pasar modal positif, tapi tetap ya pemilu ini pastinya akan bawa volatilitas," kata dia.
Sementara itu, untuk laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), Renny menjelaskan sulit untuk mencapai level tertingginya kembali, yaitu 6.689,287. Seperti diketahui, IHSG pada prapembukaan perdagangan saham hari ini turun ke posisi 5.727,91.
"Apakah bisa 6.600 kayanya sulit ya, lihat kondisi domestik kita sendiri juga saya rasa. Mungkin kalau rebound bisa, meskipun nasabah memang secara historis menginginkan bahwa IHSG bisa hits historical data," katanya.
Sumber; www.merdeka.com
Gaji ke-13 PNS Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi
PT Schroder Investment Management Indonesia memperkirakan pertumbuhan ekonomi Indonesia masih berada di kisaran 5 persen. Ada beberapa faktor yang mampu mendorong pertumbuhan ekonomi nasional.
Executive Vice President Intermediary Business Schroder Investment Management Indonesia Renny Raharja mengatakan, gaji ke-13 untuk Pengawai Negeri Sipil (PNS) dan pemilihan umum (pemilu) turut serta membawa dampak pada pertumbuhan ekonomi. "Untuk pertumbuhan ekonomi masih di angka 5 persen kisarannya, terjaga di level 5,1 persen untuk saat ini," tuturnya di Jakarta, Kamis (5/7/2018).
Renny menambahkan, perhelatan pemilu berdampak baik pada pasar modal RI. Namun, kata Renny, ketidakpastian tetap akan membayangi pasar nasional. "Secara historis sih tiga sampai 13 bulan sebelum pemilu biasanya pasar modal positif, tapi tetap ya pemilu ini pastinya akan bawa volatilitas," kata dia.
Sementara itu, untuk laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), Renny menjelaskan sulit untuk mencapai level tertingginya kembali, yaitu 6.689,287. Seperti diketahui, IHSG pada prapembukaan perdagangan saham hari ini turun ke posisi 5.727,91.
"Apakah bisa 6.600 kayanya sulit ya, lihat kondisi domestik kita sendiri juga saya rasa. Mungkin kalau rebound bisa, meskipun nasabah memang secara historis menginginkan bahwa IHSG bisa hits historical data," katanya.
Sumber; www.merdeka.com
